NEWS
DETAILS
Senin, 17 Sep 2018 12:04 - Honda Bikers Pekanbaru

Pekanbaru- PT Capella Dinamik Nusantara selaku Main Dealer Honda Wilayah Aceh,Riau & Kepulauan Riau menggelar kegiatan Honda Vario Custom Clinic untuk mendukung dan memberikan inspirasi modifikasi Honda Vario kepada komunitas.

Soeryadi – Sales Dept Head PT Capella Dinamik Nusantara Riau mengatakan, event Honda Vario Custom Clinic ini dilaksanakan guna memberikan edukasi teknologi terbaru yang disematkan kepada Komunitas Honda dan juga komunitas anak muda, serta menunjukan unit motor Vario yang sudah dimodifikasi, memperbesar Komunitas Vario,mempertahankan eksistensi  kegiatan Komunitas vario, meningkatkan penetrasi ke kalangan anak muda, dan tetap menjadi komunitas terbesar di segmen AT High, tutupnya.

Persiapan Rolling City 

Kegiatan ini dimulai dengan rolling city dari Main Dealer menuju lokasi event (Mal Ska Pekanbaru), dilanjutkan dengan registrasi, riding test Premium Matic Honda yaitu Honda PCX Hybrid, PCX 150 dan Vario Series (125 dan 150). Tidak cukup sampai disitu saja, kegiatan ini dilanjutkan dengan penjelasan smart key technology Honda Vario 150 oleh bapak Ridho Fuadi selaku Sales Force Management PT Capella Dinamik Nusantara Riau, “Honda Vario 150 sudah dilengkapi smart key technology yang mana ini sangat keren dan tentunya lebih aman digunakan, karena sangat safety dan lebih praktis”, tutupnya.

Penjelasan Smart Key Technology Oleh Bapak Ridho Fuadi, sales force management PT Capella Dinamik Nusantara Riau

Honda Vario Custom Clinic oleh Aldi Hadi, PIC Community Honda Riau

Coaching Clinic Motor Matic dan Helm oleh Bro Bembeng dari Riau CBR Club

Selain penjelasan fitur smart key Honda Vario 150, Aldi, selaku PIC Community Honda wilayah Riau Daratan menjelaskan contoh unit vario 150 yang telah di modifikasi dan turut mengundangan modifikator dari komunitas untuk menjelaskan unit vario mereka yang telah di modifikasi.

Rendy selaku ketua umum Honda Vario Club Ujung Batu sekaligus modifikator mengatakan “saya menggunakan vario 125 yang terbaru, dan untuk vario terbaru ini tidak banyak part yang harus dimodifikasi, karena designnya sudah keren dan oke, konsep motor saya adalah vario touring, karena memang kami dikomunitas selain kendaraan ini digunakan untuk kegiatan sehari-hari, kami juga menggunakan motor ini untuk touring, untuk part tidak banyak yang dirubah, hanya menambahkan visor, mengganti ban dan penambahan lampu accessories, dan rencananya tahun depan unit ini akan diikut sertakan dalam kegiatan Honda Modif Contest 2019, tutupnya.

Kegiatan ini diikuti oleh 150 orang yang berasal dari komunitas yang tergabung di dalam HOBIKU (Honda Bikers Pekanbaru)

Kegiatan ini di tutup dengan makan malam bersama di Roso Lawas, Pekanbaru.

Makan malam bersama komunitas

RELATED
NEWS
TOP 5 NEWS
TWITTER
FACEBOOK