Tegal, 28 Maret 2025 — Suasana hangat penuh kekeluargaan terasa dalam acara Gathering Komunitas Bikers Soleh yang digelar di Balai Santai Honda di halaman Pondok Pesantren Zaenuddin Kramat, Tegal. Kegiatan ini diikuti oleh 40 bikers dari berbagai klub yang tergabung dalam Paguyuban Honda Tegal, mempererat silaturahmi di bulan Ramadan dengan nuansa penuh makna.
Acara dimulai dari Astra Motor Tegal 2, di mana para peserta mendapatkan briefing singkat sebelum memulai kegiatan sosial dengan pembagian takjil kepada pengguna jalan di depan dealer. Setelah itu, rombongan melakukan rolling city menuju lokasi utama kegiatan, Balai Santai Honda, dengan tertib dan tetap mengedepankan keselamatan berkendara.
Setibanya di lokasi, kegiatan dilanjutkan dengan sesi pengenalan #Cari_Aman berkendara yang disampaikan oleh Fian Pradana, Instruktur Safety Riding dari Honda Jawa Tengah. Para bikers mendapatkan pemahaman lebih dalam tentang pentingnya keselamatan berkendara, terutama menjelang musim mudik Lebaran.
Tak hanya itu, para bikers juga kembali berbagi takjil kepada para pemudik dan pengendara yang melintas di sekitar area acara. Momentum ini dimanfaatkan untuk menunjukkan semangat kepedulian dan kebersamaan di bulan suci.
Peserta gathering kemudian diajak untuk mengeksplorasi berbagai fasilitas di Balai Santai Honda, yang disiapkan khusus sebagai tempat istirahat nyaman bagi para pemudik yang menggunakan sepeda motor. Acara pun berlanjut dengan kultum (kuliah tujuh menit) menjelang waktu berbuka, dilanjutkan dengan buka puasa bersama yang penuh kehangatan.
Momen terakhir diisi dengan diskusi komunitas, membahas perkembangan dunia biker di wilayah Tegal serta menyambut para bikers yang akan melakukan perjalanan mudik. Diskusi ini menjadi wadah untuk saling berbagi informasi dan rencana kegiatan positif ke depan.
Dengan semangat kebersamaan, kegiatan ini menjadi bukti bahwa komunitas bikers tidak hanya solid di jalan, tapi juga peduli dan aktif dalam kegiatan sosial dan keagamaan. Semoga semangat kebaikan ini terus berlanjut dan menjadi inspirasi bagi komunitas lainnya.